Wednesday, 23 July 2014

bisnis-ibu-ibuBagi anda para ibu rumah tangga, tentu hanya mengurus rumah dan keluarga menjadi sebuah kegiatan yang membosankan dan menjenuhkan. Mengingat saat ini biaya hidup semakin mahal saja, mungkin anda berencana untuk turut mencari sumber finansial guna mengamankan kondisi ekonomi keluarga. Sayangnya, dikarenakan kewajiban sebagai ibu rumah tangga tidak bisa ditinggalkan, menjadi wanita karir dan bekerja di perusahaan-perusahaan besar tidak bisa menjadi sebuah solusi pilihan untuk mendapatkan penghasilan. Untungnya, dengan sedikit kreatifitas dan keahlian, seorang ibu rumah tangga bisa membuka peluang usahanya sendiri. Berikut ini adalah beberapa peluang usaha ibu rumah tangga yang bisa anda tekuni.

Menjahit Pakaian dan Kursus Jahit

Bisnis yang satu ini mungkin tidak asing bagi anda. Bisnis ini akan menuntut setiap ibu rumah tangga untuk memiliki ketrampilan menjahit. Walaupun anda tidak bisa menjahit, anda masih bisa merekrut beberapa tenaga ahli yang bisa anda bayar berdasarkan omset kerjaan atau dengan menggunakan sistem gaji bulanan. Usaha ini menuntut kreatifitas dan pemasaran yang baik. Ada banyak usaha menjahit di luar sana. Anda harus bisa memasarkan layanan anda dan memiliki tempat yang strategis. Selain itu, bagi anda yang sudah memiliki pengalaman dalam bidang usaha ini, anda bisa beralih profesi menjadi seorang tenaga pengajar kursus menjahit. Dengan hanya bermodal 5 sampai 10 mesin jahit untuk dioperasikan sebagai alat praktik murid, anda dituntut untuk mengajarkan apa yang anda ketahui dalam dunia menjahit pakaian. Usaha ini cukup menjanjikan mengingat tuntutan pasar akan ibu-ibu rumah tangga yang terampil semakin meningkat setiap tahunnya.

Bisnis Katering dan Produsen Kue Kering

Ibu rumah tangga juga terkenal dengan kegemaran dan kemampuan mereka dalam memasak makanan. Maka, bisnis atau peluang usaha yang selanjutnya tidak akan jauh-jauh dari dunia kuliner. Anda bisa terjun dalam bidang penyedia layanan katering apabila anda memiliki kegemaran dan kemampuan untuk memasak makanan yang enak. Satu poin penting apabila anda ingin terjun dalam bidang ini, pastikan anda mampu memberikan kualitas yang mumpuni, ditambah dengan variasi menu yang beragam. Bisni katering juga akan menuntut anda untuk profesional dalam menyediakan makanan, mengantarnya, dan menerima order dalam jumlah yang besar. Apabila anda rasa anda mampu untuk menekuni bisnis ini, bisnis katering terkenal dengan omset perbulannya yang cukup besar sehingga menekuni bisnis ini akan sangat menguntungkan. Bisnis lain dalam dunia kuliner adalah bisnis kue kering. Bisnis ini biasanya baru akan mendapatkan banyak pelanggan di bulan-bulan Ramadhan dan hari-hari menjelang lebaran. Omsetnya bisa jutaan rupiah mengingat meningkatnya permintaan kue kering dalam waktu-waktu tersebut. Tips penting apabila anda ingin menekuni bisnis ini, pastikan anda memberikan pilihan kue yang beragam dan tahan lama, serta dikemas dengan menarik dan dijual dengan harga yang terjangkau.

Bisnis Online

Apabila anda tidak memiliki kemampuan dalam menjahit atau memasak, selalu ada kesempatan lain dengan membuka bisnis online. Ibu rumah tangga biasanya akan membuka toko online yang menjual berbagai macam barang khusus perempuan seperti baju, tas, dan atau sepatu. Bisnis ini akan menuntut anda untuk memiliki kemampuan marketing yang baik mengingat ada banyak bisnis serupa di pasaran dewasa ini. Namun apabila dilakukan dengan serius, bisnis ini bisa membawa keuntungan yang cukup besar. Itu tadi contoh-contoh peluang usaha yang bisa ibu rumah tangga seperti anda tekuni. Selamat mencoba.



Powered By WizardRSS.com | Full Text RSS Feed | Amazon Wordpress | rfid blocking wallet sleeves


sumber : Peluang Usaha Ibu Rumah Tangga Menjelang Lebaran

Baca selengkapnya di --> Peluang Usaha Ibu Rumah Tangga Menjelang Lebaran



Share Artikel ini! »»

0 comments:

Post a Comment