Dea Ariyanti adalah founder Supernova House (supernovahouse.com). Sejak berdiri tahun 2010 sampai sekarang, Supernova House melengkapi diri dengan Visi, Misi dan Kultur Kerja yang solid. Belum banyak founder toko online yang menyadari pentingnya nilai-nilai perusahaan seperti Dea. Di sebuah kesempatan, Dea menceritakan pengalamannya membangun Supernova House.
Halo mbak Dea, bisa diceritakan awal ketika Anda masuk ke dunia enterpreneur?
Tanpa modal. Saya mengawalinya dengan menjual baju-baju rajut orang tua / orang lain. Kemudian ketika orderan kita sudah mencapai ribuan pcs, kami pun berinisiatif untuk menjalin kerjasama dengan pengrajin lain dalam mengerjakan pesanan dari klien.
Ceritakan mengenai pengorbanan terbesar Anda menjadi enterpreneur?
Saya sempat dilarang oleh orang tua. Beliau berdua menganggap bahwa bekerja sebagai karyawan bisa lebih menjamin hidup saya. Maka saya membangun bisnis ini secara diam-diam tanpa sepengetahuan mereka. Setelah 1 tahun kemudian, saya bisa menunjukkan bahwa saya bisa mendapatkan penghasilan sendiri tanpa harus kerja di perusahaan orang. Alhamdulillah sampai sekarang supernovahouse.com masih bisa terus berkembang.
Apa latar belakang pendidikan Anda?
Saya lulusan SMKN 13 Analisis Kimia.
Ceritakan tentang supernovahouse.com. Dari mana ide awal pendiriannya?
Supernovahouse.com diawali dari keprihatinan saya melihat banyaknya pengrajin rajut yang gulung tikar di sebuah sentra rajut nasional akibat citra busana rajut di masyarakat yang semakin memburuk. Maka pada tahun 2010, kami muncul sebagai inovator busana rajut yang fokus pada busana muslim dan menonjolkan karakter busana yang modern, unik, simple dan elegan.
Mungkin bisa lebih dijelaskan lagi tentang apa yang dimaksud sebagai "citra busana rajut yang semakin memburuk". Bagaimana bisnis anda berinovasi di dalamnya?
Selama ini busana rajut dipandang kuno dan kualitas buruk dan variasi busana muslim hanya dibuat menggunakan teknik itu-itu saja seperti printing, dll. Tapi supernovahouse.com berbeda. Kami menciptakan produk busana muslim dengan motif rajut yang unik, kualitas bahan unggul, desain busana rajut yang modern dan bisa multifungsi hingga 7 gaya.
Menurut Anda, apa sentuhan yang membuat bisnis anda berbeda?
Busana muslim kami berbeda. Busana kami menggunakan teknik rajut dan 1 baju bisa multifungsi hingga 7 gaya dengan kualitas bahan rajut yang halus dan nyaman. Jadi konsumen beli 1 baju tapi bisa dikreasikan hingga 7 gaya. Alhamdulilah respon konsumen sangat bagus.
Berjalan selama 3 tahun, prestasi apa saja yang pernah Anda raih?
Sampai saat ini, kami cukup banyak mendapat liputan media. Kami pernah diliput dari yang lokal seperti Radar Bandung, Bisnis Jabar, Tribun Jabar dan nasional seperti Koran Sindo, Koran Inilah, Koran Bisnis Indonesia, Jawa Pos, dan portal berita seperti Detik, Vemale, inilah.com, hingga beropini di beberapa media lain seperti radio Sindo, radio Pro 2 RRI Bandung, MQ TV, IM TV, dan menjadi pembicara di sebuah event seminar para trainer muda.
Upaya apa yang anda maksimalkan hingga mendapat banyak apresiasi seperti ini?
Respon masyarakat di Indonesia dan media massa (koran & elektronik) sangat luar biasa terhadap produk busana unik kami. Kemajuan tersebut didukung dengan terus bertambahnya jumlah fans Facebook kami yang mana saat ini luar biasanya sudah mencapai puluhan ribu fans plus ratusan member yang loyal. Untuk mengenalkan produk busana muslim rajut unik kami di masyarakat, saat ini kami terus memperluas jaringan agen dan distributor di seluruh Indonesia dan Asia.
Bagaimana soal pelayanan?
Kepuasan konsumen adalah salah satu kebahagiaan dan tujuan kami. Maka dalam hal pelayanan, kami selalu berupaya mengedepankan pelayanan yang prima (Customer Focus). Salah satunya adalah dengan memposisikan sebagai penjual yang profesional. Kami punya Visi untuk "Menjadi Trend Setter Busana Muslim Rajut Nasional dan Internasional". Kami juga memiliki kultur kerja tim yang mengedepankan pada pelayanan yang profesional, yakni Integrity, Customer Focus, Team Focus, Open Minded, Hard worker, Learn and Growth Continously.
Apa rencana anda ke depan untuk mengembangkan bisnis?
Kami saat ini fokus untuk bekerjasama dengan media cetak dan elektronik dan perbankan dalam rangka mewujudkan Visi kami memperluas pasar di Indonesia dan ASEAN. Mungkin pada prosesnya, saya membayangkan untuk menggelar fashion show tunggal Supernova House di ajang fashion show nasional.
Luar biasa sekali. Siapa tokoh yang jadi memotivasi perjalanan anda?
Bill Gates. Beliau sukses sebagai inovator dunia, namun sosoknya tetap rendah hati.
Nah, kita sampai di pertanyaan terakhir kami. Apa saran terbaik yang dapat anda berikan seputar dunia enterpreneur?
Sukses berbisnis itu tidak bisa asal-asalan / modal nekat saja. Butuh ilmu pengetahuan dan pengalaman. Sebab bisnis melingkupi banyak aspek yang jika kita salah dalam memutuskan suatu kebijakan, maka bisa terjadi ketidakseimbangan dalam bisnis kita yang dapat menghambat kemajuannya.
Super sekali mbak Dea. Terimakasih telah berbagi dengan Mebiso. Semoga dari sini, Supernova House jadi selangkah lebih dekat dengan Visi Anda :-)
sumber : Media Bisnis Online Indonesia
Baca selengkapnya di --> Mengenal Dea Ariyanti, Founder Supernova House: Toko Online Busana Rajut dengan Segudang Prestasi
Share Artikel ini! »»
|
|
Tweet |
0 comments:
Post a Comment