Seiring dengan agresifnya penyedia jasa telekomunikasi dan operator seluler melakukan monetisasi terhadap pasar mobile di Indonesia, teknologi mobile pun pelan tapi pasti mulai memengaruhi situasi pasar perbankan.
Agar tidak terpinggirkan, bank-bank berusaha meracik strategi yang ampuh untuk mendukung transaksi non-tunai (cashless) serta mobile banking. (Baca: Revolusi Lembaga Keuangan Lewat Teknologi Mobile)
Jika melihat lebih detail lagi, penggunaan perangkat seluler di masa kini tidak hanya berkembang tapi juga menjadi semakin kompleks akibat kemajuan teknologi yang menjadikannya lebih mudah digunakan dan terjangkau.
Oleh karenanya, ketika teknologi mobile digunakan untuk mengakses layanan finansial, nasabah berharap akan mendapatkan layanan yang sesuai dengan kepribadian mereka masing-masing.
PermataBank adalah salah satu dari sekian banyak bank di Indonesia yang serius menggarap pasar mobile. Belum lama ini, PermataBank bekerja sama dengan BlackBerry meluncurkan BBM Money untuk semua perangkat mobile.
Bianto Surodjo, Retail Banking Director, PermataBank percaya, konsumen akan beralih dari model pembayaran cash atau kredit menuju payment. “Ke depan akan semakin banyak payment dan aktivitas finansial yang menggunakan mobile phone,” katanya.
Oleh sebab itu, katanya, pada tahun 2013, PermataBank bersama dengan BlackBerry dan Monitise meluncurkan BBM Money. Ini adalah e-money pertama di Indonesia yang menggunakan BBM sebagai paltfomnya.
Penggunaan BBM sebagai platform bukan tanpa sebab, menurutnya, BBM merupakan salah satu hal yang tidak bisa lepas dari masyarakat Indonesia. siapapun yang memiliki smartphone pasti ada BBM-nya. Untuk itulah PermataBank ingin memberikan solusi pembayaran dengan menggunakan BBM.
Dengan BBM Money, pengguna bisa melakukan pembayaran mulai dari asuransi, telepon, listrik, pulsa dan lainnya. Selain itu, BBM Money juga membantu PermataBankmelakukan penetrasi yang lebih mendalam baik dari sisi kualitas dan kuantitas.
Cara menggunakannya cukup mudah, pengguna tinggal masuk ke AppWorld dan mengunduh BBM Money, setelah itu registrasi dan aplikasi siap digunakan.
Jika melihat pertumbuhan pengguna internet dan smartphone di Indonesia PermataBank optimis BBM Money akan berkembang pesat. “Ini adalah alat pembayaran masa depan. Saya percaya cepat atau lambat tranformasi akan terjadi,” terangnya.
Menurutnya, BBM Money akan menjadi bagian dari gaya hidup. Pasalnya, smartphone sulit tertinggal dibanding dompet. Lima tahun dari sekarang orang akan menggunakan mobile untuk payment.
Untuk meningkatkan transaksi BBM Mobile, PermataBank akan melakukan sosialisasi baik melalui cabang maupun iklan, marketing, dan bekerja sama dengan retailer.
“Mudah-mudahan ini akan menjadi solusi bagi masyarakan Indonesia. Ke depan, akan banyak inovasi-inovasi yang ditanamkan ke BBM Money,” janjinya.
sumber : PermataBank Semakin Mantap Rambah Mobile Payment
Baca selengkapnya di --> PermataBank Semakin Mantap Rambah Mobile Payment
Share Artikel ini! »»
|
|
Tweet |
0 comments:
Post a Comment