Monday 19 May 2014

Kita tahu bahwa untuk mempromosikan suatu brand, produk ataupun bisnis akan membutuhkan keahlian dalam berkomunikasi dengan orang banyak. Seperti ketika kita berbicara di depan para investor ataupun pelanggan kita. Kita harus mampu membuat suasana terbaik dalam komunikasi yang diciptakan. Namun ini tidak mudah bagi beberapa orang yang tidak suka banyak bicara, seperti halnya beberapa orang introvert. Mereka cenderung akan lebih menyukai segala kegiatan yang dikerjakan sendiri dan tidak suka berkomunikasi terlalu sering dengan orang banyak. Lalu bagaimana cara mereka mempromosikan bisnisnya? Ini dia beberapa caranya:

1. Belajarlah untuk bekerja dengan kepribadian Anda

Tidak jarang bagi kita yang tidak suka banyak berbicara kepada umum akan merasa sangat grogi saat berhadapan dengan banyak orang. Tapi kebutuhan kita dalam mempromosikan bisnis kepada orang baru, akan memaksa kita berada pada posisi yang tidak nyaman bagi kita. Tapi Anda tidak perlu khawatir. Anda tidak perlu mengikuti apa yang orang lain lakukan untuk mempromosikan bisnisnya dengan cara berbicara dengan banyak orang. Anda cukup hanya berbicara antar individu atau kelompok tertentu saja. Sesuaikan cara yang akan Anda lakukan dengan kepribadian yang Anda miliki. Carilah kenyamanan yang membuat Anda mampu mengeluarkan semua penjelasan dengan mudah.

2. Temukan Kekuatan Anda

Orang pendiam atau mereka yang tidak banyak bicara memang identik dengan sifat introvert yang dimiliki beberapa orang. Namun sebenarnya kita tidak bisa meremehkan sedikitpun kemampuan orang – orang introvert. Karena beberapa kasus mereka mampu membuat kejutan bagi setiap ucapan yang ia keluarkan. Penelitian menjelaskan, bahwa seorang introvert akan memiliki penjelasan yang konkret untuk setiap kasus yang ia tangani. Dibandingkan dengan ekstrovert, yang lebih ringkas dalam mengamati suatu permasalahan, introvert akan lebih meneliti dari yang paling kecil hingga paling besar, untuk mendapatkan hasil yang konkret. Pengusaha dengan sifat introvert akan memiliki kekuatan untuk menyusun strategi lebih besar daripada untuk berbicara yang bagi mereka itu tidak mudah.

3. Bersiaplah bekerja di luar zona nyaman Anda

Bagi beberapa orang introvert, mereka akan nyaman bekerja dan menghabiskan waktunya seorang diri. Tapi ini tidak berlaku bagi seorang pengusaha, yang jelas membutuhkan kolaborasi dan komunikasi dengan orang lain. Mereka harus mampu menciptakan dan menumbuhkan keterampilan bekerja dan bersosialisasi dengan orang lain. Mereka harus mampu beradaptasi bekerja di dalam lingkungan sebuah tim atau sebuah kelompok kerja. Ini ditujukan agar mereka mampu membujuk dan menjual ide – ide mereka kepada para investor. Mereka harus berani keluar dari setiap zona nyaman yang mereka miliki. Ini memang tidak mengharuskan mereka mempromosikan bisnis dengan lebih banyak berbicara, namun lebih kepada bersosialisasi dengan orang lain.

4. Sadarilah energi Anda

Anda harus tahu batas setiap energi yang Anda miliki dalam bekerja. Jika memang Anda tidak mampu bekerja dalam satu waktu atau jadwal yang bisa menjatuhkan Anda dalam rasa lelah berkepanjangan, Anda bisa meminta bantuan rekan kerja Anda untuk membantu menyelesaikan tugas Anda. Anda harus mampu membuat penyesuaian dengan siapa saja yang ingin Anda minta bantuannya. Ini akan membuat Anda lebih mudah dalam bekerja baik secara tim ataupun individu. Anda harus mampu mengoptimalkan sendiri kondisi atau energi yang Anda miliki.

5. Manfaatkan teknologi yang ada

Promosi bisnis tidak harus memaksa Anda mengeluarkan kata – kata dan banyak bicara di depan banyak orang atau investor bisnis Anda. Cobalah untuk memanfaatkan perkembangan teknologi untuk proses promosi Anda. Ada banyak media yang bisa kita gunakan untuk berpromosi, seperti iklan berbayar, sosial media, media promosi digital dan lain sebagainya. Ini akan jelas membantu kegiatan berpromosi Anda, terlebih bagi Anda yang tidak terlalu menyukai banyak bicara di depan orang. Maksimalkan setiap yang ada dan yang jelas bisa memudahkan Anda dalam melakukan setiap promosi bisnis Anda.



Powered By WizardRSS.com | Full Text RSS Feed | Amazon Wordpress | rfid blocking wallet sleeves


sumber : Media Bisnis Online Indonesia

Baca selengkapnya di --> 5 Strategi Promosi bagi Anda yang Tidak Suka Banyak Berbicara



Share Artikel ini! »»

0 comments:

Post a Comment