Friday 7 March 2014

Apa itu Teknologi Intel Xeon?

intel xeon

intel xeon

Intel Xeon Processor merupakan teknologi canggih yang dikeluarkan oleh perusahaan processor kelas dunia, yaitu Intel Corporate. Sebenarnya Intel Xeon sendiri bukanlah teknologi yang baru diciptakan oleh Intel Corporate. Namun penggunaannya masih sangat jarang dan masih sedikit yang mengetahui kelebihan dari Intel Xeon. Kemunculan teknologi canggih ini dilatarbelakangi oleh adanya ledakan pertumbuhan data yang sudah tidak terstruktur lagi. Hal ini menciptakan tuntutanbaru akan infrastruktur jaringan dan penyimpanan data, salah satunya melalui teknologi komputasi cloud. 

Bagaimana memanfaatkan teknologi Intel Xeon untuk usaha kecil menengah?

Menurut Business Development Manager Intel Indonesia, Arya Sanjaya "Secara global pada tahun ini, 70 persen dari usaha kecil menengah akan belanja IT. Tentu ini pasar yang besar". Berita yang dilansir oleh salah satu website teknologi Indonesia, yaitu Tempo.co pada Tahun 2012. Dan itu artinya di Tahun 2014 pengusaha baik besar ataupun kecil sudah banyak yang memanfaatkan internet atau IT untuk bisnis mereka. Salah satunya yaitu Usaha Kecil Menengah yang menggunakan usaha online untuk usaha mereka.

Bisnis online masih menjadi pilihan masyarakat pemilik usaha kecil menengah. Karena selain mudah, harga yang akan dikeluarkanpun sangat sedikit. Salah satunya yaitu dengan memiliki toko online untuk menjalankan bisnis kecil mereka. Mungkin mudah dewasa ini dalam berjualan online. Karena sosial media saja sudah mampu menjadi lapak bagi pedagang online. Namun ternyata tidak selamanya berjualan melalui sosial media akan menguntungkan jauh lebih besar.

Dan salah satu yang diharapkan dari pemilik usaha kecil menengah secara online adalah mudahnya dalam bertransaksi dengan keuntungan lebih banyak. Sebuah toko online yang memiliki hosting sebagai wadahnya, selalu mengharapkan kinerja hosting yang baik dan cepat. Ini dimanfaatkan oleh beberapa pengembang penyedia layanan hosting terbaik Indonesia untuk memberikan apa yang masyarakat butuhkan, yaitu kemudahan dan kecepatan dalam mengakses bisnis online mereka.

Salah satu yang menyediakan layanan hosting terbaik Indonesia adalah perusahaan Beon.co.id. Dengan teknologi Intel Xeon yang digunakannya, Beon.co.id memberikan kemudahan untuk pengusaha kecil menengah yang menggunakan toko online dan hosting sebagai medianya. Setiap server yang digunakan oleh Beon menggunakan teknologi Intel Xeon terbaru yang memiliki processing power dan operating frequency 2 kali lebih cepat dibandingkan dengan yang digunakan pada infrastruktur sebelumnya, yaitu sekitar 3,7 GHz.

Dengan diciptakannya teknologi Intel Xeon dan penyedia hosting yang menggunakan teknologi ini, diharapkan untuk dapat membantu meningkatkan taraf bagi usaha kecil menengah yang saat ini tengah marak di Indonesia. Dengan ini pemilik usaha kecil dan menengah bisa fokus dalam mengembangkan usahanya dan menciptakan pasar yang lebih luas lagi.



Powered By WizardRSS.com | Full Text RSS Feed | RFID | Amazon Affiliate


sumber : Media Bisnis Online Indonesia

Baca selengkapnya di --> Teknologi Canggih Intel Xeon Processor untuk Usaha Kecil Menengah



Share Artikel ini! »»

0 comments:

Post a Comment