Thursday 17 July 2014

Instagram memang terkenal sebagai aplikasi sharing photo dan juga platform yang sangat sesuai untuk melakukan brand engagement. Akhir-akhir ini, Instagram banyak digunakan orang untuk mempromosikan produk dan berjualan. Lalu, bagaimana kita bisa tahu kinerja dari postingan foto kita? Apakah postingan foto kita bisa menghasilkan penjualan?

Melanjutkan dari artikel sebelumnya tentang 5 aplikasi untuk menganalisis brand engagement di Instagram, berikut ini adalah tambahan 8 aplikasi yang memudahkan anda untuk mengukur kinerja brand engagement anda di Instagram.

1. InstaOrder

instaorders

InstaOrder adalah platform yang memfasilitasi pembelian barang melalui Instagram. Tidak seperti 10sec, platform ini tidak menangani pembayaran secara langsung. Merchant/pedagang masih harus mengumpulkan pembayaran menggunakan Paypal atau layanan pembayaran lainnya.

Beginilah cara kerjanya.

  • Log in kea kun Instagram anda di website InstaOrder. Lalu, InstaOrder meminta informasi seperti alamat email, kota dan negara, mata uang, deskripsi bisnis, dan anda harus mengimpor foto Instagram anda. Ini adalah proses sekali jalan. Setelah itu, InstaOrder secara otomatis tersinkron dengan Instagram.
  • Tetapkan harga pada produk anda dan berikan keterangan bahwa barangnya bisa dikirim.

Setelah anda menyelesaikan dua langkah ini, toko online anda sudah siap dan anda bisa menerima order. InstaOrder akan mengirimkan anda email setiap kali ada order baru yang masuk.

2. Totem Analytic

totems analytics

Totem adalah platform analytic yang memungkinkan anda untuk mengukur kinerja dari akun Instagram anda dan membandingkannya dengan pesaing anda. Metriks yang bisa diukur seperti profil audience, pertumbuhan dan penurunan audience, engagement rata-rata seperti jumla like dan komentar, dan postingan mana yang kinerjanya terbaik.

User bsia mengakses laporan yang detil pada postingan foto di hashtag yang spesifik, dan engage dengan follower dari interface website Totem.

Anda bisa menggunakan platform ini mulai dengan harga U$149,  harga ini memang tergolong mahal untuk  UKM.

3. Overgram

overgram

Overgram adalah aplikasi iOS yang bisa menambahkan teks dan artwork ke foto. Fitur seperti ini seringkali digunakan di sosial media seperti Facebook dan Twitter.

Aplikasi ini memiliki 28 font yang menawarkan kategori stylistic seperti fun, professional, artistic, dan hand-drawn. Aplikasi ini juga memiliki fitur untuk mengedit teks dan gambar.

4. Offerpop Photo Contest

offerpop contest

Offerpop Photo Contest memungkinkan anda untuk mempromosikan bisnis anda menggunakan kontes foto, dimana fans bisa mengirim dan ikut mem-vote gambar favorit mereka di seluruh sosial media.

Kontes foto Offerpop bisa anda coba secara gratis. Harganya dimulai di U$16 per bulan.

4. PicFrame

picframe

Picframe membantu anda menggabungkan beberapa foto dan membaginya di Facebook, Instagram, Twitter, Flickr, dan Tumblr. Aplikasi ini tersedia di iOS, Android dan Blackberry. Versi desktop-nya tersedia hanya untuk Mac.

5. Dlvr.it

dlvr.it

Dlvr.it memungkinkan untuk anda atau brand untuk menggabungkan konten secara instan dan memperluas jangkauan di sosial media atau channel lainnya secara langsung.

6. PicFlow

picflow

PicFlow adalah aplikasi iOS yang bisa mengubah foto Instagram menjadi slideshow, dengan music.

Sumber: practicalcommerce.com

Baca Juga:

5 Tool Instagram Terbaik Untuk Meningkatkan Jumlah Audience Anda

IKEA Menciptakan Sesuatu Yang Kreatif, Yaitu Membuat Website Mereka Sendiri di Dalam Instagram

Pinterest Mengumumkan Fitur Terbaru Yang Membuat Instagram Harus Semakin Waspada, Benarkah?



Powered By WizardRSS.com | Full Text RSS Feed | Amazon Wordpress | rfid blocking wallet sleeves


sumber : 7 Aplikasi dan Tool Instagram Untuk Meningkatkan Penjualan di Toko Online Anda

Baca selengkapnya di --> 7 Aplikasi dan Tool Instagram Untuk Meningkatkan Penjualan di Toko Online Anda



Share Artikel ini! »»

0 comments:

Post a Comment