Wednesday, 11 June 2014

Sebagai wanita, Fally Sipasulta(37) gemar mengoleksi aksesoris yang berfungsi sebagai pemenuh kebutuhan akan penampilannya. Namun itu ternyata tidak hanya ia jadikan sebuah hobi, melainkan dijadikan sebuah mata pencaharian yaitu melalui bisnis online yang saat ini aktif ia kembangkan. Myglamouraccessories.com adalah toko online yang menjual berbagai macam aksesoris khusus wanita yang ia dirikan berdasarkan apa yang ia sukai dan gemair sejak dulu. Wanita lulusan Ekonomi Management ini menjamin kualitas terbaik dari produk yang ia tawarkan, karena ia tidak sembarangan dalam memilih bahan pembuatan dari aksesoris yang ia jual ini.

Selamat sore Ibu Fally, bisa dijelaskan terlebih dahulu apa itu Myglamouraccessories.com?

Myglamouraccessories adalah sebuah toko online yang menjual produk accessories wanita dengan segment pasar menengah sampai atas. Myglamouraccessories menyediakan koleksi aksesories kalung, gelang, cincin, jam tangan, aksesoris rambut. Dengan menggunakan aksesoris membuat penampilan semakin menarik, glamour, elegant.

Produk yang kami jual ini menggunakan bahan dengan kualitas terbaik. Itulah yang membuat kami berani memberikan harga tinggi. Karena seperti yang sering kita dengar di pasaran adalah ada harga ada kualitas. Oleh sebab itu, kami menyesuaikan produk kami dengan target market yang kami tuju.

Menjual produk accessoris ini, cara apa saja yang Ibu gunakan dalam memasarkannya?

Saya menggunakan media online dalam memasarkan produk Myglamouraccessories.com ini. Saya menggunakan toko online dari JagoanStore untuk memudahkan saya dalam memperluas pemasaran produk saya ini. Dan saya bersyukur karena dengan berjualan online ini, saya sudah menjual produk saya hampir ke seluruh wilayan di Indonesia.

Apa yang membedakan bisnis Ibu ini dengan bisnis lainnya yang memiliki konsep hampir sama?

Bagi saya yang membedakan bisnis saya ini dengan bisnis lainnya adalah dari diferensiasi model desain produk dan kualitas dari produk itu sendiri. Karena kami menggunakan bahan yang benar – benar terbaik dan berkualitas. Ini menjadi jaminan kepuasan bagi pelanggan yang membeli produk saya.

Sebelumnya, bisa diceritakan terlebih dahulu Bu tentang latar belakang Ibu masuk ke dunia enterpreneur ini?

Semua ini berawal dari hobi saya mengkoleksi aksesoris. Saya juga suka ketika mulai mix and match aksesoris. Ini yang membuat saya memutuskan untuk menggeluti bisnis aksesoris wanita. Tujuannya tidak lain adalah untuk memenuhi kebutuhan wanita untuk tampil lebih "gaya" sesuai dengan profesi masing – masing. Menjadi seorang enterpreneur juga membuat saya lebih fleksibel dalam mengatur waktu dengan profit yang sudah tidak terbatas lagi. Pengorbanan terbesar saya selama menjalani profesi sebagai enterpreneur adalah terlihat saat awal memulai bisnis. Karena saya harus mempersiapkan segala hal seperti modal, produk, packaging, serta harus melakukan pengembangan ide pemasaran.

Selama menekuni bisnis ini prestasi apa yang sudah pernah diraih oleh Ibu Fally?

Yang paling jelas terlihat adalah keuntungan yang berlipat dan juga menambah banyak relasi.

Lalu bagaimana Anda menilai lingkup market saat ini?

Kecenderungan market sekarang sudah mulai beralih ke online, ditunjang dengan hadirnya gadget yang hampir semua orang memilikinya sehingga memudahkan untuk memasarkan lewat media online.

Apa tantangan yang Anda alami saat menjalankan bisnis ini dan bagaimana Anda mengatasinya?

Menjalani bisnis online ini tantangannya bagi saya adalah saat ingin memperluas market saya. Dan cara saya mengatasinya adalah dengan terus meningkatkan kegiatan promosi di bisnis ini.

Lalu apa nih rencana Ibu untuk mengembangkan bisnis Ibu ini?

Yang jelas kedepannya saya ingin lebih memperluas market dan jangkauannya.

Adakah saran yang ingin Ibu sampaikan kepada para pelaku bisnis online di luar sana?

Saran dari saya adalah jangan cepat berputus asa, tetap semangat dan terus berinovasi.

Wah, terimakasih Bu untuk kesempatannya berbagi cerita bersama Mebiso. Semoga Myglamouraccessories terus dan selalu sukses :)



Powered By WizardRSS.com | Full Text RSS Feed | Amazon Wordpress | rfid blocking wallet sleeves


sumber : Media Bisnis Online Indonesia

Baca selengkapnya di --> Dari Hobi Kini Aksesoris Menjadi Ladang Keuntungan Fally Sipasulta



Share Artikel ini! »»

0 comments:

Post a Comment