Tuesday 15 July 2014

Mendirikan sebuah bisnis setiap orang tentu memiliki tujuan dan target mereka masing – masing. Ada yang hanya ingin menjual dan mendapat keuntungan, ada juga yang ingin memiliki lebih banyak koneksi untuk bisnisnya dan juga memiliki pelanggan yang berlangganan lama atau setia dengan bisnisnya. Semua tujuan dari bisnis memang benar dan tidak ada yang salah. Itu sebabnya banyak pebisnis yang rela melakukan banyak cara promosi untuk mencapai tujuan tersebut. Namun bagaimana cara yang mudah untuk membuat pelanggan mau berlangganan lebih lama dengan bisnis kita? Nah, berikut ini tipsnya.

1. Unik

Berikan pelanggan Anda produk yang tidak bisa mereka temukan di tempat lain. Keunikan produk ataupun segala macam hal yang mendukungnya akan membuat pelanggan merasa istimewa dan tidak takut untuk berlangganan terhadap bisnis Anda. Anda bisa mulai dari produk itu sendiri. Contohnya jika Anda berniat menjual makanan yang sudah banyak dijual, maka cobalah untuk menciptakan rasa ataupun bentuk yang berbeda dari yang pernah Anda tahu. Anda juga bisa memberikan perbedaan pada kemasan ataupun packaging saat mengantarkan kepada pelanggan. Service yang Anda berikan kepada pelanggan juga akan menjadi pembeda Anda dengan yang lain. Semudah mungkin ditemukan, dan membuatnya terlihat sederhana dan tidak terlupakan.

2. Nyaman

Bayangkan jika Anda yang menjadi pelanggan pada bisnis Anda. Apakah Anda merasa nyaman atau senang saat datang ke toko atau berbelanja di website yang Anda miliki? Dari segi tampilan, pelayanan dan kondisi toko. Apakah Anda merasa itu membuat Anda nyaman dan puas, sehingga ingin kembali datang dan memutuskan berlangganan? Jika tidak, maka ujilah kembali apa yang Anda miliki. Pastikan apa yang Anda miliki akan memberikan kenyamanan bagi pelanggan Anda. Entah dari kondisi toko ataupun pelayanan customer service Anda. Buatlah seolah pelanggan sedang ada di rumah mereka sendiri. Dari sini kita bisa mencari tahu melalui sebuah pengamatan pasar yang Anda targetkan.

3. Berharga

Jika Anda merasa bisnis Anda berharga maka Anda memang pantas untuk memiliki bisnis berlangganan. Berharga disini lebih kepada bisnis yang Anda dirikan bukan hanya terlihat profesional dari tampilan, tapi juga dari pelayanannya. Ini sering terjadi pada bisnis online, yang sulit untuk mendapatkan kepercayaan dari pelanggan karena tampilan atau pelayanan mereka yang tidak memuaskan. Itu membuat bisnis terlihat tidak serius atau berharga dimata pelanggan. Pelanggan enggan membeli atau bahkan enggan untuk berlangganan.

4. Berpetualang

Jika Anda penasaran dengan apa yang sebenarnya diinginkan atau dibutuhkan oleh pelanggan Anda? Maka cobalah untuk keluar dan menjalin kedekatan dengan mereka. Anda bisa mengikuti sebuah bazar, pameran ataupun sponsor di suatu acara. Dengan begitu Anda akan tahu bagaimana pelanggan Anda berkomunikasi, bertanya dan menyampaikan apa yang mereka butuhkan. Ini juga akan memudahkan Anda mengajak calon pelanggan untuk berlangganan dengan bisnis Anda. Petualangan seperti ini memang harus Anda lakukan jika ingin banyak orang yang tahu dan mengenal bisnis Anda.

5. Menginspirasi

Banyak bisnis yang menyuguhkan kesan menginspirasi bagi pelanggan mereka, entah itu dari pelayanan, produk ataupun iklan yang mereka buat. Seperti Disney, Coca Cola, Unilever dan lain sebagainya. Mereka menyuguhkan banyak inspirasi bagi pelanggannya. Karena memang bisnis bukan hanya semata untuk menarik pembeli dan mendapatkan banyak keuntungan, tapi lebih kepada memberikan manfaat lebih banyak untuk orang lain. Jika itu Anda lakukan, maka bukan tidak mungkin jika Anda akan memiliki pelanggan yang siap berlangganan lama dengan bisnis Anda.

Selamat mencoba :)

Baca juga:



Powered By WizardRSS.com | Full Text RSS Feed | Amazon Wordpress | rfid blocking wallet sleeves


sumber : Media Bisnis Online Indonesia

Baca selengkapnya di --> 5 Tips Mendirikan Bisnis Berlangganan



Share Artikel ini! »»

0 comments:

Post a Comment