Marketing.co.id – Ketika seorang perempuan ingin minum, tapi air galon di dispenser habis, apa yang akan dilakukannya? Tentunya dia akan meminta bantuan untuk mengisi ulang.
Sepertinya kondisi tersebut tak akan terjadi lagi. Pasalnya, saat ini ada sebuah dispenser yang memungkinkan siapapun bisa melakukannya.
Belum lama ini, perusahaan lokal yang telah berdiri sejak 39 tahun, PT Hartono Istana Teknologi, meluncurkan produk terbarunya, Hydra Water Dispenser PWC 777 ke pasaran.
Albert Fleming, Product Manager for Home Appliances mengatakan, Hydra sengaja di desain untuk kebutuhan masyarakat Indonesia. Siapapun bisa mengisi ulang airnya karena cukup mudah. Buka pintunya, tarik raknya, dan letakkan galonnya.
“Kami selalu mendengarkan konsumen. Semoga produk baru ini dapat membantu konsumen, terutama para ibu,” katanya.
Menurutnya, Hydra merupakan satu-satunya dispenser buatan lokal yang posisi galonnya berada di bawah. Memiliki fitur keluaran air panas, dingin dan normal dibalut desain premium, modern dengan dominan warna putih.
Konsumsi listrik dari produk high end keluaran Polytron tersebut diklaim hemat, yaitu hanya 89 watt untuk air dingin, dan 540 watt untuk air panas.
Selain itu, Hydra dilengkapi dengan teknologi Integrated Warning System, dimana tanda alarm akan berbunyi pada kondisi yang tak sempurna, misal pintu tak tertutup rapat, atau air dalam galon habis.
Dari segi pengamanan, Hydra dilengkapi dengan teknologi protective system, yaitu teknologi kunci air panas yang selalu kembali ke posisi default setelah digunakan.
Baginya, yang terpenting dari semuanya, pengguna tak perlu khawatir saat aliran listrik di rumah padam. Produk baru yang dibanderol Rp 1,9 jutaan ini memiliki tangki yang dapat menampung air hingga 6 liter, sehingga dapat memenuhi kebutuhan air minum selama 18 jam.
Editor: Wahid FZ
sumber : Bidik Pasar Perempuan, Polytron Luncurkan Hydra
Baca selengkapnya di --> Bidik Pasar Perempuan, Polytron Luncurkan Hydra
Share Artikel ini! »»
|
|
Tweet |
0 comments:
Post a Comment