Wednesday, 3 September 2014

Selama lima tahun terakhir, pertumbuhan jumlah mall di Jakarta amat pesat. Aneka pusat perbelanjaan penuh warna dibangun untuk memamerkan merek-merek terkenal.

mall kelapa gadingBanyak cara yang mereka lakukan untuk memikat pengunjungnya. Sebagai contoh, Grand Indonesia memiliki layar bioskop terbesar di dalam negeri, dan Mall Kelapa Gading punya IMAX Theater terbesar di Indonesia serta “The Catwalk,” tempat para desainer lokal menampilkan koleksi-koleksi busana terbaiknya.

Sedangkan Central Park Mall, memiliki taman Tribeca sebagai salah satu fasilitas andalan di mana pengunjung dapat bersantai sembari menikmati udara yang segar. Kota Kasablanka memberikan sentuhan Maroko dalam interiornya.

Mall Taman Anggrek memikat pengunjung dengan layar LED terpanjang di dunia. Dan Gandaria City dengan Main Street Dining dua tingkat sepanjang 600 meter, bertema Jakarta Tempo Doeloe (Batavia) di salah satu ujung dan sisi lain New York Time York di ujung berikutnya. (Baca: Orang Jakarta Hobi “Nongkrong” di Mall)

Saat ini Jakarta memiliki lebih dari 170 mall, pencapaian yang mengantarkan ibukota Indonesia ini menjadi shopping center dunia. Nah, dari sekian banyak mall, berikut 5 mall paling populer di Jakarta versi Lamudi:

Mall Kelapa Gading

Memiliki luas 147.000 meter2 dengan lebih dari 490 lebih outlet di dalamnya mengantarkan Mall Kelapa Gading menjadi pusat perbelanjaan terpopuler di Jakarta. Mall yang berlokasi di wilayah utara Jakarta ini mampu menarik lebih dari 2,9 juta pengunjung per bulannya.

Grand Indonesia

Mall yang menghabiskan biaya kontruksi sebesar Rp 2,3 triliun ini memiliki luas 130.000m2. Dengan lebih dari 480 outlet di dalamnya, Grand Indonesia mampu menarik lebih dari 1,8 juta pengunjung per bulannya.

Kota Kasablanka

Berdiri di atas area 195.000 m2,Kota Kasablanca menghabiskan biaya kontruksi sebesar Rp 2,1 triliun. Dengan lebih dari 225 outlet di dalamnya, mall ini mampu menarik lebih dari 2 juta pengunjung setiap bulannya.

Gandaria City

Mall yang menghabiskan biaya kontruksi Rp 2.1 triliun ini memiliki lebih dari 500 outlet. Dengan luas area 93.840m2, Gandaria City mampu menarik lebih dari 1,8 juta pengunjung setiap bulannya.

Central Park

Central Park dibangun di atas area 125.626m2 dengan biaya kontruksi sebesar Rp 2,74 triliun. Di huni lebih dari 355 outlet, Central Park mampu menarik lebih dari 2,9 juta pengunjung setiap bulannya.

Ngomong-ngomong, Anda suka nongkrong dimana?

Editor: Wahid

Gambar: Malkelapagading.com



Powered By WizardRSS.com | Full Text RSS Feed | Amazon Wordpress | rfid blocking wallet sleeves


sumber : Inilah 5 Mall Paling Populer di Jakarta

Baca selengkapnya di --> Inilah 5 Mall Paling Populer di Jakarta



Share Artikel ini! »»

0 comments:

Post a Comment